Adik-adik, pada kesempatan ini saya akan memposting bab
listrik statis tentang muatan listrik dan model atom. Mau tahu? Mau pintar? Oke langsung aja baca artikelku ini ya.
Cekidot!
1. Muatan listrik
Kaca dapat bermuatan listrik apabila digosok dengan kain
sutera. Mistar plastik dapat bermuatan listrik jika digosok dengan rambut.
Sebelum digosok semua benda-benda tersebut tidak bermuatan listrik. Benda-benda
yang bermuatan listrik bersifat menarik benda-benda kecil yang ringan. Ada
muatan listrik positif dan ada pula muatan listrik negatif.
2. Model atom
>>KLIK! untuk memperjelas.
Tiap atom terdiri dari inti yang bermuatan positif dan atom
dikelilingi oleh elektron yang bermuatan negatif yang bergerak mengelilingi
inti. Inti atom terdiri dari proton bermuatan positif dan neutron yang tidak
bermuatan. Jumlah elektron dan jumlah proton pada inti yang netral adalah sama
banyak.
Bila satu elektron atau lebih keluar dari atom, maka atom
akan bermuatan positif. Sebaliknya bila elektron atau lebih masuk ke dalam
sebuah atom netral, berarti atom itu mendapat tambahan elektron sehingga atom
tersebut menjadi bermuatan negatif. INGAT! bagian dari atom yang mudah berpindah ke atom yang lain adalah elektron.
>>KLIK! untuk memperjelas.
~~~~~Selamat Belajar~~~~~